Halaman

Jumat, 20 Desember 2013

Mini Boneka "Aisyah"

Terus terang saya belum terlalu luwes kalo mengerjakan craft dari flanel cuma saya sudah pernah membuat gantungan kunci "Aisyah" dan untuk bisa membuat gantungan kunci Aisyah ini saya membeli paket belajar flanel (PBF) dari nupinupi. Peringatan hari ibu tanggal 22 Desember 2013 ini, disekolah teman kerja saya diharuskan membuat prakarya tentang ibu dan anak. Akhirnya gantungan kunci ini saya buat untuk acara tersebut, alhamdulillah keluar jadi pemenang.

 yang ini mewakili inel
yang ini mewakili bunda novi

Happy crafting :)

Jumat, 22 November 2013

Outbond PAUD An Nur

Outbond An Nur kali ini dilaksanakan di Delta Fishising Prasung Sidoarjo, ini kali pertama ikut acara outbond. Excited??pastinya karena kegiatan disana adalah kegiatan yang dsukai oleh anak - anak tentunya. Ada memancing, prosotan, melewati halang rintang versi anak - anak :)
Kapan - kapan kita mancing ke kalanganyar ya


 Saat nya memancing ikan, ayo ikan segera datang ke kailnya bisma
 naik perahu..hihihi seru

 melalui berbagai halangan dan rintangan #ciyebahasanya:D

 Saatnya bakar - bakar ikan


 nyantai dulu :)

walaupun action tetep dot nys tidak ketinggalan

Selasa, 01 Oktober 2013

Farewell & Welcome party

                                Beberapa bulan yang lalu ada tiga partner kerja saya yang resign secara bergiliran, bukan karena habis kontrak melainkan pindah ditempat yang baru - ditempat yang mungkin jauh lebih baik untuk karier mereka masing - masing. yang pertama resign DC CME, berlanjut Pak "PM" Project Manager dan yang terakhir mas drafter. Semoga lebih sukses ditempat yang baru, entah kapan saya akan menyusul :P - sedikit dilematis untuk mengambil keputusan pensiun dini.
Ada yang langsung ngajak makan bareng untuk farewell party ada juga yang harus ditodong dulu :D, selama saya disini sudah berapa kali ya ada makan bareng??? lupa - lupa. Mungkin ini juga salah penyebab kenapa sekarang saya over weight jadi big size dari sebelum - sebelumnya. Ini ada beberapa foto saat bersama - sama team, bukan bermaksud untuk pamer hanya untuk mengenang kebersamaan bersama team.

farewell party pak PM di frangipani di jemursari - mba Dety - mba Alfi - Mba Tirta - mba maria - saya - mba Novi - mba Nita - Cak Rahmadi - Fredy - Pak Andy & pak Stephan.

kalo yang ini farewell party mas yayat, masih formasi lengkap kecuali team lapangan yang berhalangan hadir.

                           Ada firewell party ada pula welcome party, sebenarnya bukan welcome party cuma acara pergantian posisi RPM. Acaranya di daerah mayjend sungkono - Dewa~ndaru Culture Resto.





Jumat, 13 September 2013

Gantungan Nama

September Ceria :)
halu - halu ada agenda apa dibulan ini??bulan yang special buat saya
posting kali ini ada gantungan nama yang ditempel dikaca terbuat dari flanel + dakron, simple sekali designnya namun tetap manis hasilnya seperti yang buat eh salah seperti yang request. Requestny sudah dari bulan kemarin selesainya bulan kemarin juga, namun belum saya kirim pada yang memesan menunggu yang satunya selesai. Sabar ya mbak e :D

 
 

Jumat, 06 September 2013

MENGAPA RIDHO SUAMI ITU SYURGA BAGI PARA ISTRI:

1.) Suami dibesarkan oleh ibu yang mencintainya seumur hidup. Namun ketika dia dewasa, dia memilih mencintaimu yang bahkan belum tentu mencintainya seumur hidupmu, bahkan sering kala rasa cintanya padamu lebih besar daripada cintanya kepada ibunya sendiri.

2.) Suami dibesarkan sebagai lelaki yang ditanggung nafkahnya oleh ayah ibunya hingga dia beranjak dewasa. Namun sebelum dia mampu membalasnya, dia telah bertekad menanggung nafkahmu, perempuan asing yang baru saja dikenalnya dan hanya terikat dengan akad nikah tanpa ikatan rahim seperti ayah dan ibunya.

3.) Suami ridha menghabiskan waktunya untuk mencukupi kebutuhan anak-anakmu serta dirimu. Padahal dia tahu, di sisi Allah, engkau lebih harus di hormati tiga kali lebih besar oleh anak-anakmu dibandingkan dirinya. Namun tidak pernah sekalipun dia merasa iri, disebabkan dia mencintaimu dan berharap engkau memang mendapatkan yang lebih baik daripadanya di sisi Allah.

4.) Suami berusaha menutupi masalahnya dihadapanmu dan berusaha menyelesaikanny­a sendiri. Sedangkan engkau terbiasa mengadukan masalahmu pada dia dengan harapan dia mampu memberi solusi. padahal bisa saja disaat engkau mengadu itu, dia sedang memiliki masalah yang lebih besar. namun tetap saja masalahmu di utamakan dibandingkan masalah yang dihadapi sendiri.

5.) Suami berusaha memahami bahasa diammu, bahasa tangisanmu sedangkan engkau kadang hanya mampu memahami bahasa verbalnya saja. Itupun bila dia telah mengulanginya berkali-kali.

6.) Bila engkau melakukan maksiat, maka dia akan ikut terseret ke neraka karena dia ikut bertanggung jawab akan maksiatmu. Namun bila dia bermaksiat, kamu tidak akan pernah di tuntut ke neraka karena apa yang dilakukan olehnya adalah hal-hal yang harus dipertanggung jawabkannya sendiri.....


Reshare catatan untuk saya dan para istri

Jumat, 30 Agustus 2013

Trip to Batu Secret Zoo & Museum Satwa

      Kemarin 29 Agustus 2013, pemilukada Jawa timur digelar otomatis yang bekerja libur untuk memberikan hak suaranya. Mumpung sekeluarga libur semua niat dech buat liburan, dipilihlah Batu secret Zoo & museum satwa. Untuk memastikan tempat liburannya buka atau tidak disaat ada pemilu Jatim cari dahulu info di website Jatimpark 2. Alhamdulillah tempat yang mau dituju buka dan harga tiket masuk (HTM) Rp. 65.000/person (termasuk HTM pahe 2 weekday- HTM pahe 3 Rp. 80.000/person). Harga sewaktu - waktu bisa berubah info lebih lengkap buka websitenya ya. So, hak suara memilih tetap ditunaikan liburan jalan. Tepat pukul 08.00 wib kami berangkat dan sampai ditujuan pukul 10.30 wib, lokasi tidak terlalu ramai hanya didominasi kendaraan pribadi sehingga ini menjadi liburan yang nyaman.

di depan Batu Secret Zoo & Museum satwa

menuju jatimpark 2

Tiket masuk sudah ditangan mari menuju pintu masuk...oya, buat yang punya anak balita diatas 85 cm tiket penuh ya alias harus beli tiket.
menuju pintu masuk

mungkin hewan yang dipegang menunjukkan postur badan masing-masing
bisma yang gendut, bunda yang makin endut dan ayah yang kurus ^_^

Awal memasuki kawasan Batu Secret Zoo kita bertemu dengan Tikus raksasa dan beraneka macam monyet dari kawasan Brasil. Walaupun kawasan ini begitu luas, kita tidak perlu khawatir tersesat ataupun bingung, karena rute sudah ditentukan dan petunjuk berupa peta dipasang dibeberapa tempat yang stategis jadi kita tau dikawasan apa kita berada. Kalo kita capek untuk memutari kawasan wisata ini, cukup menyewa e-bike harga sewa Rp. 75.000 (weekday) dan Rp. 100.000 (weekend).  Batu Secret Zoo ini recommended banget buat dikunjungi, karena ditempat ini tidak hanya sekedar berwisata namun juga tempat belajar buat kita & anak - anak kita tentang dunia hewan.

bisma mengamati tikus raksasa

dikawasan unggas 

kawasan reptil

kawasan padang sabana

kawasan safari island

harimau dan singa (favoritnya bisma)

Kalo yang ini foto narsisnya saya dan keluarga :D

 Simba & singa yang baik 

si tante dan keponakan

sudah melihat bermacam hewan saat berenang dikolam khusus anak

dohh senangnya kalo main air

main bola sama ayah, bunda cukup jadi fotrografernya

 Puas berenang, ganti baju lanjut jalan-jalan

 
 pedati sapi

 
 
 kawasan Kapal Nabi Nuh

 Inilah kawasan safari island, dimana pengunujung bisa memberi makan para hewan disini. Awalnya bisma berani memberi makan hewan yang ada disafari island, tapi saat bertemu dengan onta langsung berteriak ketakutan. Si onta mungkin terlalu lapar sampai memaksa mengambil apa yang saya dan bisma bawa. Suasana makin gaduh saat onta mengambil botol minum yang ada disisi samping dan perebutan botolpun terjadi antara saya dan onta, sedangkan onta satunya hampir mencium bisma...aduhh kalo diingat-ingat konyol tapi hal ini menakutkan buat bisma. lihat wajahnya masih takut 

Kawasan berikutnya boneka dunia, miniatur macam - macam boneka didunia. Ini hanya salah satu saja.

 boneka dari afrika

Selesai dari Batu secret zoo lanjut ke museum satwa dengan menggunakan tiket terusan. Ini beberapa photonya :

 disangkar burung

 kerangka dinosaurus

 capek duduk dulu

dan diakhir posting ini siapakah yang dianggap paling bagus ekspresinya untuk menaklukkan buaya darat eh buaya Muara maksud saya.
Si tante Ririn, Om Arif atau Ayah Ulil???




Posting kali ini saya jadikan catatan untuk saya dan semoga ada manfaat buat yang mau kesana.
Buat gambaran suasana yang ada di Batu Secret Zoo dan Museum Satwa
Happy Travelling :)