Halaman

Kamis, 06 Desember 2012

Mencegah Lebih Baik daripada Mengobati

          Memang benar judul posting hari ini "Mencegah lebih baik daripada mengobati" sama halnya dengan pepatah "Sedia Payung Sebelum Hujan", sedia vitamin C dimusim penghujan :). Kenapa saya posting pepatah tersebut?? ya karena kemarin sore saya dan teman - teman kantor baru menjenguk suami dari bu Branch manager. Beliaunya dirawat di Rumah Sakit Katholik St. Vicentius a Paulo Surabaya atau lebih dikenal dengan RKZ. Ngomong - ngomong RKZ singkatannya apa ya???he..he..he...ternyata kita satu mobil tidak ada yang tau RKZ itu apa. Karena penasaran RKZ kepanjangan dari apa dan singkatan itu juga tidak saya temukan di rumah sakit tersebut, daripada penasaran saya tanya ke mbah google ternyata RKZ itu singkatan dalam bahasa Belanda RKZ "Rooms Katholiek Ziekenhuis" kalo diartikan kedalam bahasa Indonesia berarti "Rumah Sakit Katholik", akhirnya tau & tak penasaran lagi :) koq jadi membahas singkatan RKZ. Balik ke judul posting hari ini Kenapa lebih baik mencegah, karena usut punya usut bapak yang saya besuk ini sakit kanker usus stadium dua. Alhamdulillahnya si bapak sudah dioperasi setahun yang lalu dan kemarin itu cuma di kontrol, tapi bila diketahui ada kanker lagi maka saat itu juga harus dioperasi. Riwayat sakitnya sih dalam keluarga si bapak ini sudah ada keturunan genetik sakit "kanker usus" dikeluarganya karena pemicu suka makan pedas, susu dan yoghurt sering dikonsumsi maka kanker itu tumbuh juga.
           Awalnya sakit si bapak ini didiagnosa sebagai wasir akut, karena sering sembelit dan keluar darah segar saat BAB. Karena bapaknya sampai pingsan barulah dilakukan pemeriksaan endoskopi.
Dari pemeriksaan tersebut barulah diketahui bahwa diusus si bapak ada tumbuh daging yang pertumbuhannya sudah hampir menyumbat usus, dari sinilah diketahui bahwa bapak ini menderita kanker usus stadium dua. Karena sudah stadium dua maka harus segera dilakukan tindakan operasi, seandainya hal ini sudah diketahui sejak awal mungkin cukup dilakukan pencegahan dengan mengkonsumsi obat sebagai pencegah timbulnya kanker dan tidak perlu dilakukan operasi pemotongan usus sepanjang 21 cm.
          Beliaunya juga berpesan "lebih baik mencegah daripada mengobati", tidak perlu takut tahu penyakitnya. Justru dengan tahu sakitnya apa, bisa ditangani dengan benar, yang sudah 30 tahun keatas ayo check up, nda perlu nunggu sakit :D...hehehe jadi kepikiran mau melakukan pap smear tapi nda jadi - jadi, belum ada keberanian dari diri sendiri....
Belajar dari pengalaman suami bu branch manager yuk sadar diri ninis untuk gaya hidup sehat :)
Go Green go healty...Kesehatan bukan segalanya, tapi tanpa kesehatan segalanya bukan apa - apa.
Thanks for sharing bapak :)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar